PO Juragan 99 Trans Punya Rute Baru Surabaya – Denpansar

Bus double decker milik PO Juragan 99 Trans. (dok. instagramjuragan99trans)
Bagikan

Perusahaan Otobus (PO) Juragan 99 Trans meluncurkan rute baru untuk layanan bus AKAP atau (Antar Kota Antar Provinsi) dengan pelayanan sleeper bus, yakni Surabaya – Denpasar.

Informasi dari Instagram @juragan99trans menyebutkan, layanan ini sudah beroperasi Februari 2025, sehingga bisa dipesan tiketnya mulai sekarang.

Tiket bus ditetapkan dengan harga berbeda berdasarkan posisi tempat duduk, tetapi kisaran harga kursi penumpang bus ini mulai dari Rp420.000 sampai dengan Rp460.000.

Mengingat masih dalam tahap promo, maka ada diskon 20% untuk pembelian tiket layanan bus ini untuk keberangkatan 7 – 21 Februari 2025.

Tiket bus bisa dibeli lewat agen resmi atau online melalui aplikasi atau website Juragan 99 Trans.

Bagi yang berminat untuk naik sleeper bus ini, untuk keberangkatan Surabaya – Denpasar melayani keberangkatan pukul 07.30 WIB dan 17.00 WIB.

Sementara itu, untuk rute Denpasar – Surabaya, bus melayani keberangkatan pukul 07.45 WITA dan 16.30 WITA.

Adapun fasilitas pada bus ini adalah masing – masing kursi bisa diatur sudut kemiringan bahunya secara elektrik, Audio Video On Demand (AVOD), bantal, selimut, toilet, camilan, air minum, dan servis makanan gratis.

Selama ini, Juragan 99 Trans memberikan beragam layanan armada, seperti premium class, executive class dan towing.

Pemesanan tiket anti ribet, kenyamanan perjalanan dan pelayanan menjadi prioritas nomor satu.

Juragan 99 Trans merupakan salah satu sayap bisnis dari J99 Corp. Bergerak di bidang transportasi, Juragan 99 Trans telah melengkapi armadanya dengan berbagai layanan yang menyesuaikan kebutuhan pelanggan.

Saat ini, Juragan 99 Trans memiliki total 30 unit bus AKAP dan pariwisata yang beroperasi, dengan 2 unit bus di antaranya melayani rute Malang – Denpasar dan 8 unit melayani rute Malang – Tangerang (Poris).

Selain itu, 4 unit di rute Malang – Bogor, 2 unit disiapkan untuk rute Malang – Yogyakarta dan 1 unit bus AKAP cadangan.

Mnegenai reservasi tiket seluruh rute bus Juragan 99 Trans, calon penumpang bisa melakukan pemesanan melalui aplikasi Juragan 99 Trans yang bisa diunduh di Google Play dan App Store atau di situs juragan99trans.id dan agen perwakilan. B

 

 

 

Komentar

Bagikan